Rabu, 26 September 2012

Waktunya..................

Hari Minggu tanggal 26 Agustus 2012 adalah hari dimana saya harus meninggalkan kota kelahiran saya. Walau dengan berat hati saya harus neninggalkan kota kelahiran saya untuk menuntut ilmu kejenjang yang lebih tinggi. Banyak hal yang harus saya tinggalkan demi mendapatkan ilmu terutama orang tua dan kakak saya. Saya diantarkan kebandara oleh kedua orang tua saya. Dengan perasaan yang sangat sedih saya berangkat dan saya pamit kepada mereka. Saya naik pesawat dan beberapa jam tiba di Jakarta dengan suatu tekad. Ingin membanggakan orang- orang yang sayang kepada saya. Dan suatu hari nanti saat saya kembali. Saya sudah mendapatkan gelar seorang sarjana dan mereka bangga kepada saya. Itu adalah harapan saya kelak.

Lingkungan Bisnis

Disini kita akan membahas pengertian dari lingkungan bisnis. Sebagian orang masih bertanya- tanya apa itu lingkungan bisnis? Disini saya akan menjawab pertanyaan dari sebagian orang tersebut. Sekarang saya akan menjelaskan.
Pengertiaan dari Lingkungan Bisnis adalah segala sesuatu yang mempengaruhi aktivitas bisnis dalam suatu lembaga organisasi atau perusahaan. Faktor – faktor yang mempengaruhinya tidak hanya dalam perusahaan (intern), tetapi juga dari luar (ekstern).
Disini lingkungan bisnis dibedakan menjadi dua bagian, yaitu:  
1. Lingkungan Internal adalah segala sesuatu di dalam orgnisasi / perusahaan yang akan mempengaruhi organisasi / perusahaan tersebut.
2. Lingkungan Eksternal adalah segala sesuatu di luar batas-batas organisasi/perusahaan yang mungkin mempengaruhi organisasi/perusahaan.

A. LINGKUNGAN INTERNAL
Lingkungan Internal dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu :
Tenaga kerja (Man)
Modal (Money)
Material / bahan baku (Material)
Peralatan/perlengkapan produksi (Machine)
Metode (Methods)
Lingkungan internal ini biasanya digunakan untuk menentukan Strength(kekuatan) perusahaan, dan juga mengetahui Weakness (kelemahan) perusahaan.

B. LINGKUNGAN EKSTERNAL
Lingkungan eksternal dibagi menjadi 2, yaitu :
1. Lingkungan Mikro, dimana perusahaan dapat melakukan aksi – reaksi terhadap faktor – faktor penentu Opportunty (peluang pasar) dan juga Threat (ancaman dari luar).
Faktor – faktor yang mempengaruhi :
Pemerintah
Pemegang saham
(shareholders)
Kreditor
Pesaing
Publik
Perantara
Pemasok
Konsumen
2. Lingkungan Makro,dimana perusahaan hanya dapat merespon lingkungan di luar perusahaan.
Faktor – faktor yang mempengaruhi :
Lingkungan ekonomi
Lingkungan teknologi
Lingkungan politik-hukum (pemerintahan)
Lingkungan sosial kultur
Lingkungan global
Lingkungan bisnis
Teknologi dan informasi
Bagaimana? Sudah muliai mengerti dengan Lingkungan bisnis? Saya rasa cukup sampai disini penjelasan dari saya. Terimakasih.
        Sumber:  http://reycca.wordpress.com/2009/11/08/pengertian-lingkungan-bisnis/

Organisasi Bisnis

Organisasi bisnis adalah suatu organisasi yang melakukan aktivitas ekonomi yang bertujuan untuk menghasilkan keuntungan (profit). Sebagai contoh dari organisasi bisnis adalah radio. Radio disebut sebagai organisasi bisnis karena tujuan ekonominya adalah menghasilkan keuntungan melalui kegiatan penyampaian informasi dan hiburan kepada masyarakat. Unsur bisnis yang perlu diperhatian oleh pengusaha yaitu lingkungan bisnis. Lingkungan sangat besar pengaruhnya kepada efisiensi dari operasional perusahaan dan kemampuannya untuk memperoleh keuntungan. Oleh sebab itu, setiap pemilik dan pemimpin usaha harus dapat memahami keadaan lingkungannya dan dampak lingkungan tersebut terhadap usahanya. Secara garis besar lingkungan bisnis dapat dibedakan menjadi; lingkungan pasar (market environment), dan lingkungan bukan pasar (nonmarket environment). Yang termasuk dalam lingkungan pasar adalah unsur-unsur dalam sistem pasar yang berpengaruh terhadap kegiatan suatu perusahaan, yang meliputi; Langganan, Perusahaan yang menyediakan bahan mentah, Para pekerja dalam perusahaan dan Perusahaan lain pesaing maupun bukan pesaing. Sedangkan lingkungan bukan pasar meliputi beberapa faktor yang mempengaruhi kegiatan perusahaan dalam perekonomian. Unsur-unsur tersebut antara lain; kegiatan ekonomi pada keseluruhannya, Peraturan dan Undang-undang negara dan pelaksanaannya, kestabilan pemerintah/politik dan kebijakan pemerintah, faktor sosial dan budaya dalam masyarakat, Organisasi perburuhan dan masyarakat lain dan situasi dan perkembangan ekonomi global. Unsur lain yang mempengaruhi lingkungan bisnis berasal dari luar negara antara lain perkembangan persaingan dan kemampuan untuk bersaing, pertumbuhan di negara lain dan investasi modal asing. Untuk menghadapi persaingan dalam era globalisasi saat ini, organisasi bisnis perlu meningkatkan teknologi dan produktivitas, melakukan penetrasi ke pasar baru, dan menekan biaya produksi. Dalam mengelola Organisasi Bisnis diperlukan pengelolaan atau manajemen serta orang yang dapat dipercayakan yang disebut manajer. Manajemen adalah proses merencanakan, mengorganisasikan, memimpin dan mengendalikan pekerjaan anggota organisasi dan menggunakan semua sumber daya organisasi untuk mencapai sasaran organisasi yang telah diatur. Kegiatan yang terdapat dalam organisasi atau perusahaan antara lain: kegiatan pemasaran, produksi, personalia, keuangan dan administrasi keuangan. Orang yang bertanggung jawab dalam kegiatan tersebut disebut manajer. Jadi manajer adalah orang yang bertanggung jawab untuk mengarahkan usaha yang bertujuan untuk membantu organisasi dalam mencapai sasarannya. Semua manajer memiliki tanggung jawab yang sama baik organisasi formal maupun informal. Proses manajemen dilakukan secara bersama-sama oleh manajemen bawah (supervisor), manajemen menengah (middle management) dan manajemen puncak (top management). Manajemen bawah bertanggung jawab untuk operasi unit tertentu, tugas pokok mereka berada pada proses pengawasan, perencanaan dan pengorganisasian. Manajemen menengah berkaitan dengan tugas-tugas integrasi serta melakukan proses perencanaan, pengorganisasian, dan pengawasan. Manajemen puncak memiliki lebih banyak tanggungjawab pada proses perencanaan dan pengorganisasian serta melakukan sedikit pengawasan. Contoh dari proses manajemen ini misalnya para manajer dapat menentukan gaya kepemimpinan atau mempengaruhi sikap karyawan tentang pekerjaan mereka. Seringkali kita membicarakan Belajar Berorganisasi Bisnis tentang organisasi dalam kehidupan sehari-hari, baik organisasi formal maupun non formal. Ada tiga alasan mengapa kita perlu mempelajari organisasi, yaitu: Hidup di masa kini pengertiannya adalah Organisasi memberikan kontribusi pada standar kehidupan manusia. Dalam usaha kita sehari-hari seperti bekerja, berkomunikasi, hiburan atau pengobatan pasti membutuhkan bantuan organisasi. Membangun masa depan. Dengan Organisasi membangun masa depan yang lebih baik dan membantu individu melakukan hal yang sama. Organisasi juga mempunyai dampak positif dan negatif terhadap masa depan lingkungan alam. Mengingat masa lalu. Maksudnya adalah Organisasi dapat membantu menghubungkan manusia dengan masa lalunya. Maksudnya bahwa seringkali kita mengidentifikasikan diri kita dengan organisasi dimana kita menjadi anggotanya, seperti kelompok politik atau bisnis. 
         Sumber: http://www.ut.ac.id/html/suplemen/ekma4111/organisasi_bisnis.htm